Mahasiswa STIE STEKOM, Paulina Kinanti Eka Pranintyas Melangkah ke Tahap Presentasi Pilmapres 2023

Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Studi Ekonomi Modern yang
Bernama Paulina Kinanti Eka Praningtyas telah berhasil masuk ke tahap 2 ajang
Pemilihan Mahasiswa Berprestasi Nasional (Pilmapres) 2023. Paulina berhasil
lolos ketahap presentasi setalah melewati serangkaian tahapan.
Dalam tahapan presentasinya pada tanggal 4 Mei 2023, Paulina mempresentasikan proyeknya yang berjudul "Akselerasi Inklusi Keungan Bagi Penyandang Tunanetra Melalui Pemanfaatan Program Berbasis Digital Open Account" dihadapan juri Pilmapres dan akan bersaing dengan 38 sarjana, 25 diploma se wilayah Jawa Tengah.
"Saya sangat senang bisa melangkah ke tahap presentasi
dan mempresentasikan proyek saya di hadapan juri Pilmapres. Saya berharap
proyek saya dapat memberikan manfaat bagi masyarakat desa dan saya akan
memberikan yang terbaik dalam tahap presentasi nanti," ujar Paulina.
Pilmapres merupakan ajang bergengsi bagi mahasiswa di
Indonesia yang diadakan setiap tahun oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan,
Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Selain memberikan apresiasi kepada
mahasiswa berprestasi, Pilmapres juga dijadikan sebagai ajang pencarian bakat
dan kreativitas mahasiswa yang dapat memberikan kontribusi bagi kemajuan
bangsa.
Recent Posts

BPM STIE STEKOM gelar Rapat Tinjauan... 19.05.2023/40 View

Universitas yang ada di Semarang... 16.05.2023/31 View

Daftar Lengkap Perguruan Tinggi Swasta di... 16.05.2023/111 View

Asesmen Lapangan (AL) BAN PT di... 12.05.2023/55 View
